Biaya Kuliah Poltekpar (Politeknik Pariwisata) Makassar

Politeknik Pariwisata Makassar atau dahulu dikenal Akpar merupakan satu-satunya sekolah tinggi di bidang kepariwisataan yang berstatus negeri yang berada di kawasan Indonesia Timur dan telah terakreditasi. Simak informasi seputar pendaftaran biaya kuliah Poltekpar Makassar terbaru.

Bagi lulusan SMA/SMK sederajat yang bingung melanjutkan studi, Poltekpar Makassar bisa menjadi pilihan. Ada beberapa pilihan Program Studi yang telah terakreditasi. Yang tak kalah penting, biaya pendidikan di Poltekpar termasuk terjangkau untuk sekelas Perguruan Tinggi.

Agar tidak tertinggal informasi seputar pendaftaran, wajib baca artikel berikut!

Pendaftaran Mahasiswa Baru

Pendaftaran Mahasiswa Baru

Poltekpar Makassar membuka 2 jalur pendaftaran mahasiswa baru tahun akademik 2023/2024, yaitu melalui jalur SBM Poltekpar (Seleksi Bersama Masuk Politeknik Pariwisata) dan SMM Poltekpar (Seleksi Mandiri Masuk Politeknik Pariwisata). Adapun penjelasannya sebagai berikut.

1. Jalur SBM Poltekpar

Pendaftaran jalur SBM Poltekpar merupakan proses seleksi bersama yang dilakukan secara terintegrasi dan terpadu berdasarkan hasil tes yang diselenggarakan. Pendaftaran melalui jalur ini  telah dibuka pada 13 Februari – 27 Mei 2023.

Peserta dinyatakan lolos seleksi apabila telah lulus pada semua tahapan ujian seleksi, wawancara, tes kesehatan, dan memenuhi syarat-syarat lain yang telah ditentukan panitia.

Adapun syarat pendaftaran mahasiswa baru jalur SBM Poltekpar yaitu:

  • Pendaftar adalah lulusan SMA/SMK/MA sederajat
  • Melakukan pendaftaran awal secara online
  • Membayar biaya pendaftaran sebesar nominal yang telah ditetapkan
  • Melengkapi formulir pendaftaran yang telah disediakan secara online
  • Setelah proses pendaftaran selesai wajib mencetak kartu peserta

Untuk prosedur pendaftaran melalui jalur SBM Poltekpar sebagai berikut:

  • Melakukan registrasi awal secara online melalui menu “daftar”
  • Secara otomatis sistem akan mengirimkan kode OTP lewat email yang telah didaftarkan guna memverifikasi alamat email yang digunakan valid 
  • Lalu isikan kode OTP yang telah dikirim
  • Isi semua formulir pendaftaran, setelah itu klik “daftar”
  • Peserta akan mendapatkan kode Virtual Account melalui email untuk melakukan pembayaran
  • Peserta membayar biaya pendaftaran sebesar Rp250.000 melalui bank yang ditunjuk
  • Setelah itu, masuk kembali ke akun untuk melengkapi data pendaftaran yang diminta
  • Peserta mengunggah pas foto yang akan digunakan pada Kartu Peserta Seleksi (KPS) dan wajib mencetaknya

Setelah semua selesai, peserta tinggal menunggu jadwal pelaksanaan ujian yang sewaktu-waktu akan diumumkan melalui website resmi SBM Poltekpar. Untuk itu selalu pantau website SBM Poltekpar guna mengetahui perkembangan informasi terbaru.

Bagi para pendaftar, ada beberapa ketentuan dalam memilih Program Studi dan lokasi seleksi, yaitu:

  • Peserta diperbolehkan memilih 3 Program Studi dari 6 Poltekpar
  • Peserta dapat memilih lokasi ujian berdasarkan lokasi Poltekpar yang ada
  • Aturan dalam urutan pilihan Program Studi berdasarkan prioritas
  • Pada proses pendaftaran awal, peserta hanya disediakan 1 pilihan Prodi dan tidak dapat diganti, untuk pilihan 2 dan 3 ditulis pada saat melengkapi data pendaftar

2. Jalur SMM Poltekpar

Jalur SMM Poltekpar merupakan proses seleksi yang dilakukan secara mandiri oleh pihak Poltekpar Makassar melalui ujian tulis dan wawancara yang dilakukan secara offline serta tes kesehatan yang dilakukan secara mandiri oleh peserta.

Adapun ujian tulis yang diselenggarakan meliputi Tes Potensi Psikotes (TPP), Tes Kemampuan Dasar Pariwisata (TKD), dan Tes Kemampuan Bahasa Inggris (TKB). Pelaksanaan tes wawancara untuk kategori khusus diselenggarakan oleh panitia secara langsung di kampus.

Untuk tes kesehatan, peserta dapat melakukan pemeriksaan secara mandiri sesuai parameter kesehatan yang dipersyaratkan panita. Peserta dapat memilih rumah sakit atau klinik yang berwenang. Namun, terlebih dahulu peserta harus mencetak formulir pemeriksaan kesehatan.

Hasil dari tes kesehatan yang dilakukan secara mandiri untuk selanjutnya diunggah. Peserta  juga harus mengisi data-data yang diperlukan dalam formulir yang tersedia.

Untuk jadwal dan syarat pendaftaran mahasiswa baru tahun 2023/2024 jalur SMM Poltekpar masih menunggu informasi resmi. Selalu pantau terus perkembangan informasi di website resmi Poltekpar Makassar.

Baca juga: Biaya Kuliah Poltekpar Bali

Jurusan dan Program Studi di Poltekpar Makassar

Jurusan dan Program Studi di Poltekpar Makassar

Biayakuliahukt.com – Poltekpar Makassar memiliki 3 jurusan dengan 8 Program Studi yang telah terakreditasi, diantaranya yaitu:

1. Jurusan Hospitality

Jurusan Hospitality di Poltekpar Makassar memiliki 4 Program Studi untuk jenjang Diploma III dan Diploma IV, diantaranya yaitu:

  • Program Studi D-III Manajemen Divisi Kamar (MDK) yang terakreditasi A
  • Program Studi D-III Manajemen Tata Hidang (MTH) yang terakreditasi A
  • Program Studi D-III Manajemen Tata Boga (MTB) yang terakreditasi Unggul
  • Program Studi D-IV Pengelolaan Perhotelan (PPH) yang terakreditasi Baik

2. Jurusan Perjalanan

Jurusan Perjalanan di Poltekpar Makassar memiliki 3 Program Studi untuk jenjang Diploma III dan Diploma IV, diantaranya yaitu:

  • Program Studi D-III Manajemen Bisnis Perjalanan Wisata (MJP) yang terakreditasi A
  • Program Studi D-IV Usaha Perjalanan Wisata (UPW) yang terakreditasi Baik
  • Program Studi D-IV Manajemen Bisnis Konvensi dan Perhelatan (MKH) yang terakreditasi A

3. Jurusan Kepariwisataan

Jurusan Hospitality di Poltekpar Makassar memiliki 1 Program Studi untuk jenjang Diploma IV, diantaranya yaitu:

  • Program Studi D-IV Destinasi Pariwisata (DPA) yang terakreditasi Baik

Baca juga: Biaya Kuliah Poltekpar Medan

Biaya Kuliah Poltekpar Makassar Terbaru

Biaya Kuliah Poltekpar Makassar Terbaru

Poltekpar Makassar menetapkan biaya kuliah per semester untuk setiap Prodi dengan nominal yang sama. Namun, ada perubahan besaran biaya kuliah untuk mahasiswa angkatan baru dengan mahasiswa lama.

Berikut adalah rincian biaya kuliah Poltekpar Makassar bagi mahasiswa baru jalur SBM Poltekpar yang diambil dari data terbaru pada tahun 2021:

Tabel 1 Biaya Kuliah Poltekpar Makassar Terbaru

Adapun biaya kuliah bagi mahasiswa angkatan sebelumnya, masih menggunakan tarif yang lama, yaitu:

Tabel 2 Biaya Kuliah Poltekpar Makassar Terbaru

Poltekpar Makassar masih belum mengeluarkan perubahan biaya kuliah yang terbaru. Rincian biaya kuliah Poltekpar Makassar yang diuraikan di atas masing menggunakan data lama. Apabila sewaktu-waktu terjadi perubahan, ikuti yang ada di website resmi Poltekpar Makassar.

Photo of author

Adiba

Sejak remaja, Saya sudah mengembangkan kemampuan analitis yang tinggi dan sensitivitas terhadap biaya kuliah di perguruan tinggi di Indonesia. Sehingga saya berbagi di blog ini.