Biaya Kuliah Poltekesos Bandung (STKS)

Sebelum masuk perguruan tinggi, hal yang paling sering ditanyakan yaitu mengenai biaya. Pasalnya biaya menjadi salah satu pertimbangan, sebagai penentu untuk melanjutkan pendidikan yang akan diambil. Maka dari itu, di sini akan dijelaskan mengenai biaya kuliah Poltekesos Bandung.

Poltekesos Bandung merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang banyak diminati oleh orang. Perguruan tinggi ini berada di bawah naungan Kementerian Sosial Republik Indonesia. Banyak alasan yang membuat orang-orang lebih memilih untuk melanjutkan pendidikan di sini.

Salah satu hal paling utama yaitu mengenai biaya kuliah yang lebih terjangkau, apabila dibandingkan dengan jenis perguruan tinggi lainnya. Selain itu, fasilitas yang tersedia juga lengkap dan tersedia berbagai jenis beasiswa yang bisa membuat mahasiswanya bisa terbebas dari biaya kuliah.

Seputar Poltekesos Bandung

Seputar Poltekesos Bandung

Poltekesos Bandung atau Politeknik Kesejahteraan Sosial ini berdiri sejak tahun 1964. Awalnya nama dari perguruan tinggi ini yaitu Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS). Namun setelah itu mengalami perubahan bentuk kelembagaan pada tahun 2019 menjadi Poltekesos Bandung.

Di dalamnya terdapat tiga program studi pada program studi terapan, yaitu ada program studi pekerja sosial, rehabilitasi sosial serta perlindungan dan pemberdayaan sosial. Nantinya lulusan dari perguruan tinggi ini akan mendapatkan gelar S.Tr.Sos.

Tujuan dari program studi terapan ini yaitu agar bisa mencetak lulusan yang mempunyai keterampilan, pengetahuan, kompetensi, dan sikap dalam praktek pekerjaan sosial, baik itu dalam skala mikro, meso maupun makro.

Mahasiswa Poltekesos Bandung dalam menyelesaikan masa studinya yaitu harus menempuh jumlah SKS atau Satuan Kredit Semester sebanyak 145 SKS. Umumnya waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pendidikan di sini adalah 3,5 sampai 4 tahun.

Baca juga: Biaya Kuliah Politeknik STTT Bandung

Biaya Kuliah Poltekesos Bandung

Biaya Kuliah Poltekesos Bandung

Biaya kuliahnya sendiri terbagi menjadi beberapa kategori yaitu ada mahasiswa mandiri, mahasiswa tugas belajar dari Kemensos dan penerima beasiswa pendidikan. Adapun untuk masing-masing penjelasannya yaitu sebagai berikut:

1. Mahasiswa mandiri

Bagi kategori mahasiswa mandiri maka diharuskan untuk membayar beberapa biaya seperti biaya registrasi, dana SPP, seragam, jaket almamater dan lain sebagainya. Adapun untuk biaya SPP yang harus dibayar yaitu sebesar Rp1.950.000/semester.

Mahasiswa mandiri

2. Mahasiswa tugas belajar dari Kemensos dan penerima beasiswa pendidikan

Mahasiswa yang tergolong dalam kategori ini diwajibkan untuk membayar biaya sebesar Rp75.000. Biaya tersebut diperlukan untuk mengurus segala keperluan untuk membuat kartu KTM dan ATM.

Adapun untuk jenis-jenis beasiswa kuliah yang terdapat di perguruan tinggi kedinasan ini yaitu sebagai berikut:

Beasiswa bantuan pendidikan

Jenis beasiswa ini ditujukan untuk mahasiswa yang mempunyai keterbatasan dalam segi ekonomi, namun mempunyai prestasi yang baik serta mempunyai semangat belajar yang tinggi. Jadi bagi yang kurang mampu dalam segi ekonomi, beasiswa ini tentu sangat membantu.

Bagi yang ingin mendaftar beasiswa ini maka harus mencantumkan SKTM atau Surat Keterangan Tidak Mampu, yang didapatkan dari desa atau kecamatan daerah setempat.

Beasiswa prestasi

Bagi mahasiswa yang mempunyai prestasi baik dalam bidang akademik atau non-akademik, beasiswa ini bisa diambil untuk meringankan biaya kuliah Poltekesos Bandung. Karena apabila mendapatkan beasiswa ini maka akan terbebas dari biaya SPP, bahkan bisa mendapatkan uang saku.

Beasiswa tugas belajar/izin belajar

Beasiswa ini diberikan oleh Pemerintah Daerah setempat kepada mahasiswa ataupun calon mahasiswa. Jadi di dalamnya terikat oleh sebuah kerja sama atau MoU, contohnya yaitu ada mahasiswa dari Nias atau Gorontalo.

Beasiswa kerja sama

Bagi calon mahasiswa Poltekesos Bandung yang berasal dari SMK yang mempunyai jurusan relevan dengan perguruan tinggi ini, maka memiliki kesempatan untuk mendapatkan jenis beasiswa ini.

Beasiswa layanan khusus

Keringanan biaya kuliah Poltekesos Bandung juga bisa didapatkan bagi calon mahasiswa yang mempunyai keterbatasan fisik, seperti tuna netra. Melalui beasiswa layanan khusus, maka calon mahasiswa tersebut bisa terbebas dari tagihan UKT Polteksos.

Bahkan setiap bulannya bisa mendapatkan uang saku untuk kebutuhan sehari-hari, hal ini juga berlaku untuk hampir semua jenis beasiswa. Namun masing-masing juga memiliki syarat dan ketentuan yang harus diikuti.

Salah satunya yaitu harus mempertahankan nilai akademiknya dengan batasan minimal yang telah ditentukan. Apabila mahasiswa melanggar ketentuan yang ada, maka pemberi beasiswa berhak untuk mencabut beasiswa tersebut.

Baca juga: Biaya Kuliah Politeknik APP Jakarta

Jalur Pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru

Jalur Pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru

Setelah mengetahui biaya kuliah Poltekesos Bandung, selanjutnya akan dijelaskan mengenai jalur untuk pendaftaran penerimaan mahasiswa baru. Jadi bagi yang tertarik untuk melanjutkan pendidikan di sini, maka informasi ini bisa sangat membantu.

Proses pendaftarannya sendiri berlangsung secara online, yang bisa diakses melalui website resmi dari Poltekesos Bandung yaitu www.Poltekesos.ac.id. Adapun untuk jalur pendaftaran yang tersedia ada 4 yaitu:

1. Pendaftar mandiri

Bagi lulusan Madrasah Aliyah, SMA, dan SMK dari semua jurusan atau setara yang tertarik untuk mendaftar maka bisa melalui jalur pendaftar mandiri. Hal ini sesuai dengan keputusan dari Direktur Poltekesos Bandung Nomor 0377 Tahun 2021.

2. Pendaftar kerja sama

Pendaftar dari jalur ini yaitu berasal dari instansi yang sudah bekerja sama dengan Poltekesos Bandung. Adapun untuk melihat instansi mana saja yang sudah bekerja sama dengan perguruan tinggi ini yaitu bisa dilihat di www.Poltekesos.ac.id.

3. Pendaftar tugas belajar

Jalur pendaftaran selanjutnya yaitu ada pendaftar tugas belajar yang ditujukan untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) atau pegawai swasta. Namun pendaftar untuk ASN Kementerian Sosial RI memiliki batasan usia yaitu maksimal 25 tahun.

4. Pendaftar layanan khusus disabilitas

Jalur pendaftaran yang terakhir yaitu ada pendaftar layanan khusus disabilitas. Jadi jalur pendaftaran ini ditujukan bagi calon mahasiswa penyandang disabilitas fisik dan sensorik mata, lulusan dari Madrasah Aliyah (MA), SMA, SMK.

Biaya kuliah Poltekesos Bandung yang sudah diinfokan Biayakuliahukt.com di atas bisa menjadi pertimbangan bagi yang ingin melanjutkan di perguruan tinggi tersebut.

Bagi yang kesulitan dari segi ekonomi, di perguruan tinggi ini juga tersedia berbagai jenis beasiswa yang bisa meringankan biaya kuliah.

Photo of author

Adiba

Sejak remaja, Saya sudah mengembangkan kemampuan analitis yang tinggi dan sensitivitas terhadap biaya kuliah di perguruan tinggi di Indonesia. Sehingga saya berbagi di blog ini.